Hunian 68

16 January, 2013

Tips Memilih Apartemen



Lokasi Apartemen

Penentuan lokasi terbaik menjadi syarat utama memilih sebuah apartemen. Sebaiknya mencari apartemen yang berlokasi di jalan utama karena tingkat kenaikan harga propertinya lebih tinggi. Atau carilah apartemen yang berdekatan dengan berbagai fasilitas umum seperti pusat perdagangan, perkantoran, perbankan, sekolah, rumah sakit, pasar, hotel, terminal bus, pusat transportasi, serta sarana hiburan. Dengan fasilitas umum yang lengkap maka potensi kenaikan harganya juga makin tinggi. Lokasi terbaik memiliki segala penunjang untuk percepatan proses pertumbuhan nilai properti. Karena umumnya, umur rata-rata apartemen adalah 50-100 tahun. Begitu usianya 15 tahun lebih, harga unit apartemen biasanya stagnan karena nilai bangunannya menyusut, padahal apartemen tidak mungkin dirobohkan dan dibangun lagi. Karena itu lokasi apartemen-lah yang akan menentukan nilai properti Anda ini akan tetap naik atau menjadi stagnan.

Keamanan kawasan

Keamanan tentu juga menjadi nomor satu. Pilih apartemen yang memiliki security system yang terjamin dan petugas keamanan yang baik sehingga Anda lebih nyaman menempatinya. Pastikan apartemen memiliki staf, penjaga keamanan atau petugas maintenance yang bekerja 24 jam dan bisa dihubungi kapanpun. Hal ini penting jika terjadi situasi darurat seperti banjir atau kebakaran. Jika Anda mendapati pengelolaan apartemen yang kurang baik, maka kemungkinan pihak manajemen apartemen akan lambat merespon keluhan Anda.

Tanyakan apakah pihak manajemen melakukan pemeriksaan tentang latar belakang para penghuninya? Hal ini cukup penting ditanyakan, untuk mengantisipasi kemungkinan adanya penghuni yang memiliki catatan kriminal. Bukan bermaksud untuk berburuk sangka. Tapi mengingat lingkungan apartemen yang biasanya sangat individual, sangat penting untuk mengutamakan keamanan. Anda tentunya tidak ingin merasa khawatir dan was-was di tempat tinggal sendiri.

Untuk itu sebelum memutuskan untuk membeli, sempatkanlah untuk berjalan-jalanlah di sekitar lokasi apartemen. Tanyakan kepada penjaga toko atau restoran di dekat apartemen, bagaimana kondisi lingkungan dan para penghuninya. Apakah sebagian besar sudah berkeluarga, anak muda atau pekerja kantoran? Dengan begitu, Anda lebih mudah untuk menyesuaikan diri.

Pertimbangkan juga di lantai berapa Anda akan tinggal. Jika Anda berencana tinggal sendiri, bisa memilih lantai yang lebih tinggi untuk keamanan dan kenyamanan. Tapi biasanya, semakin tinggi lantai, harganya juga lebih mahal. Sementara lantai bawah, lebih cocok bagi Anda yang sudah berkeluarga, tinggal berdua atau bertiga. Namun anda tetap harus waspada karena kamar-kamar di apartemen bawah biasanya lebih rentan dimasuki pencuri atau perampok. Pasanglah alat keamanan tambahan demi keselamatan Anda.

Tempat Parkir & Service Charge

Kompleks apartemen yang luas biasanya menyediakan lahan parkir yang besar pula. Sementara apartemen kecil, tentu tempat parkirnya juga terbatas. Jika lahan parkir kecil, tentunya Anda akan kesulitan jika setiap harinya harus pulang malam karena spot untuk parkir sudah penuh. Tanyakan pada kontraktor atau staf kantor pemasaran tentang pengaturan parkir mobil. Apakah Anda bisa mem-booking tempat parkir? Apakah dikenakan biaya tambahan?

Selain biaya parkir, Anda juga harus memperhitungkan biaya service charge. Pilihlah apartemen dengan jumlah service charge per bulan yang sesuai dengan kemampuan Anda. Biasanya penghuni akan dikenakan service charge untuk sejumlah fasilitas, seperti keamanan, lift, dan pengelolaan sampah. Biaya servis ini bervariasi, bergantung pada tipe apartemen yang Anda beli.

Reputasi pengembang

Cari tahu dan cermati pengembangnya, apakah memiliki reputasi baik. Anda bisa mengetahuinya dengan melihat jaringan yang dibangun pengembang itu. Perhatikan track record pengembang. Pastikan pengembang yang membangun apartemen yang hendak Anda beli memiliki kredibilitas dan track record yang baik. Dan juga memiliki komitmen tinggi untuk menjalankan proyeknya. Bila perlu pilih pengembang yang juga memiliki pengalaman di internasional sehingga memiliki jaminan kesuksesan memasarkan apartemen dan menaikkan nilai investasi.

Apalagi bila Anda membeli apartemen secara inden. Pastikan dengan si pengembang, kapan proyek akan selesai dan kapan Anda mulai bisa menempatinya.

Status tanah dan kelengkapan dokumen

Perhatikan dengan cermat status tanah apartemen yang akan Anda pilih. Pastikan tanah bukan dalam proses sengketa atau berstatus sewa lahan. Pastikan juga dokumen juga tidak bermasalah seperti menjadi jaminan di bank. Bila perlu minta bantuan notaris atau pemda setempat sebelum bertransaksi.

Periksa juga kelengkapan dokumennya. Pembeli yang akan membayar tunai sebaiknya ekstra hati-hati. Periksa dahulu sertifikatnya, jangan sampai setelah dilunasi, ternyata apartemen itu sedang diagunkan oleh pengembangnya. Agak berbeda dengan pembeli yang membeli dengan kredit dari Bank, karena Bank biasanya juga akan memastikan dokumen properti yang diagunkan sudah lengkap dan tidak bermasalah.

Sumber

2 komentar:

Apartemen di sewakan said...

Yups betul memang untuk memilih apartemen itu tidak mudah bisa dibilang susah-susah gampang karena mesti mencari yang terbaik dan terpercaya untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Tapi saya rasa dengan mengikuti tips yang mas buat itu akan mendapatkan hasil yang baik. Saya izin share ya artikelnya nanti saya cantumin juga sumbernya. Trims

Ainie said...

maskara yang bagus
primer untuk kulit berminyak

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: info@bdp.co.id

Tlp: (021) 5365 5163

Our Team CS