Mungkin kedengarannya sangat aneh jika ada kota yang bisa mengapung dan
berpindah tempat. Mungkin saja di masa depan akan ada kota terapung yang
memungkinkan untuk berpindah dari suatu tempat ke tempat lainnya.
Namun, ini hanya baru rencana saja.
Freedom Ship, sebuah kapal besar sekaligus sebuah kota terapung pertama
di dunia yang bisa mengajak orang tinggal di dalamnya berkeliling dunia.
Kota terapung ini belum dibangun, tetapi para desainer telah merilis
foto-foto yang dihasilkan komputer dan berharap bisa mewujudkannya.
Seperti laporan Daily Mail, kota terapung ini mampu menampung 50
ribu penduduk tetap dengan 25 lantai yang dimilikinya. Selain itu, kota
ini juga dilengkapi dengan sarana sekolah, rumah sakit, galeri seni,
toko-toko, taman, akuarium dan kasino Bahkan memiliki bandara sendiri
yang terletak di atap kapal besar ini.
"Freedom Ship akan menjadi kapal terbesar yang pernah diciptakan,
sekaligus sebuah kota terapung pertama di dunia," kata Roger M Gooch,
direktur dan wakil presiden perusahaan yang berbasis di Florida, Freedom
Ship International.
Untuk memulai pembangunan direncanakan akan memakan biaya hingga US$ 6
miliar dan membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk mulai berlayar di
lautan. Freedom Ship itu sendiri dirancang untuk berkeliling dunia.
Jika Freedom Ship sudah jadi, kapal besar ini akan memiliki tinggi hinga
106 meter dan panjang 1,3 km. Tenaga yang digunakan untuk menggerakan
kapal ini yaitu berasal dari energi gelombang laut dan tenaga surya.
Rute pelayaran kapal ini dimulai dari Afrika ke Australia, kemudian ke
Asia Timur dan melintasi Pasifik dan berakhir di pantai Amerika Utara.
30 November, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment