Hunian 68

17 February, 2017

Valentine Day: Inilah Potret Tradisi Hari Kasih Sayang dari Seluruh Dunia

14 Februari menjadi momentum hari penuh cinta dan kasih sayang yang dirayakan di seluruh dunia. Kebanyakan dari mereka adalah pasangan kekasih yang sedang dimabuk asmara. Beragam ornamen warna pink ramai ditemui di setiap toko ataupun pusat perbelanjaan.
Di Indonesia hari Valentine juga ramai dirayakan meskipun sampai saat ini masih kontroversi. Terlepas dari itu semua, toh pesan yang disampaikan di hari Valentine cukup positif yakni menyebarkan cinta dan kedamaian pada semua orang tanpa memandang latar belakangnya.
Tahukah kamu hari kasih sayang ternyata bukan hanya disimbolkan lewat Valentine yang jatuh pada 14 Februari. Di berbagai belahan dunia, setiap negara memiliki tradisi sendiri dalam merayakan hari kasih sayang. Apa saja itu?
1. Korea Selatan
Perayaan hari kasih sayang bukan hanya dilakukan pada 14 Februari tapi pada tanggal 14 pada bulan lainnya. Seperti May’s Rose Day, June’s Kiss Day, December’s Hug Day, dan April’s Black Day.
2. Romania
Sebelum populer dengan hari Valentine, Romania memiliki hari kasih sayang sendiri yakni Dragobete yang dirayakan tiap 24 Februari. Di hari ini laki-laki dan perempuan akan sama-sama pergi ke hutan untuk memetik bunga. Mereka akan membiarkan wajah mereka diguyur salju sebagai simbol harapan akan hidup yang sehat dan bahagia.
3. Bulgaria
Setiap tanggal 14 Februari orang Bulgaria merayakan  St.Trifon Jaregan Day atau biasa dikenal Winemakers Day. Seperti namanya, setiap pasangan pada hari itu akan merayakan dengan minum segelas wine dengan kualitas terbaik.
4. Argentina
Orang Argentina tidak mengenal hari Valentine. Mereka lebih suka merayakan hari kasih sayang yang jatuh setiap bulan Juli. Namanya Sweetness Week. Di hari itu seseorang harus memberikan ciuman di pipi sebagai syarat untuk mendapatkan cemilan yang manis.
5. Cina
Warga Cina memiliki tradisi hari kasih sayang versi sendiri. Namanya Qixi yang dirayakan di hari ke tujuh bulan ke tujuh pada kalender Cina. Qixi dirayakan untuk memperingati kisah cinta dua dewa yang dikutuk hanya bisa bertemu sekali dalam setahun.
6. Wales
Masyarakat Wales lebih suka merayakan hari kasih sayang pada 25 Januari yang disebut St. Dwynwen’s Day. Biasanya setiap orang yang sedang kasmaran punya tradisi bertukar sendok kayu atau yang biasa disebut lovespoons.
7. Brasil
Dia dos Namorados. Itu adalah hari kasih sayang versi orang Brasil yang diperingati tiap tanggal 12 Juni untuk mengenang St Anthony, pelindung pasangan yang baru menikah. Buat perempuan jomblo, biasanya melakukan ritual khusus pada hari ini dengan harapan tahun depan sudah gak jomblo lagi.
8. Ghana
Orang Ghana mengenal 14 Februari bukan hanya sebagai hari Valentine namun sebagai Hari Cokelat Nasional. Oleh pemerintah Ghana momentum 14 Februari dimanfaatkan untuk menarik para turis masuk karena Ghana terkenal dengan perkebunan cokelatnya.
 Sumber: BoredPanda

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: info@bdp.co.id

Tlp: (021) 5365 5163

Our Team CS