Hunian 68

11 January, 2017

7 Langkah Cerdas Menghindari Hal Negatif dan Tetap Berpikir Positif


Dalam hidup ini tak jarang emosi kita tak mampu dikontrol yang berujung pada konflik dan pertengkaran dengan rekan kerja, pacar, keluarga atau teman. Salah satu faktor yang sering melecut emosi adalah pikiran negatif yang berasal dari kepala kita sendiri.
Padahal seandainya kita bisa lebih mengendalikan pikiran negatif, resiko konflik tadi akan bisa diminimalisir. Maka dari itu perlu bagi kita berlatih untuk menghindari hal negatif dan belajar fokus pada pikiran positif.
Bagaimana caranya? ahloo menyajikan 7 langkah cerdas yang bisa kamu terapkan dalam hidup sehari-hari.
1. Menjaga Relasi dengan Mereka yang Selalu Berpikir Positif
Relasi yang sehat baik dengan rekan kerja, keluarga, atau kekasih bisa membantu kamu untuk tetap berpikir positif. Syaratnya, orang-orang yang berada di sekitar mu juga harus punya pandangan positif. Berada di dekat mereka bukan hanya bermanfaat sebagai role model namun juga memotivasi hidup mu jadi lebih baik.
2. Ekspresikan Pikiran Negatif lalu Buang Jauh-jauh
Ambilah secarik kertas kosong. Tulislah segala pikiran negatif yang dapat mengganggu kamu. Tulis sebanyak-banyaknya hal yang membuat kamu resah dan galau. Setelah itu remaslah kertas itu lalu buang ke tong sampah. Cobalah cara ini niscaya secara psikologis dapat membantu kamu merasa lebih baik.
3. Menikmati Secangkir Teh
Teh terbukti berkhasiat tinggi bagi kesehatan fisik dan mental. Ia mampu menenangkan jiwa, menyegarkan tubuh, dan membuat perasaan mu lebih baik. Tentu saja cara ini mampu membuat kamu menangkal pikiran negatif.
4. Belanja Meski Hanya Di Dalam Pikiran
Maksudnya seperti apa? Belanja tak harus menghabiskan uang kok. Cobalah untuk berjalan-jalan ke mall atau pusat perbelanjaan yang kamu suka. Amati semua benda yang membuat mu tertarik lalu bayangkan jika benda itu jadi milik mu. Cara ini biasa disebut orang Indonesia sebagai ‘cuci mata’.
5. Meditasi Ringan untuk Menenangkan Pikiran
Jika kamu merasa berada dalam situasi yang terlampau rumit hingga merasa tak mungkin lagi ada jalan keluar, cobalah berhenti sejenak. Pejamkan mata, ambil nafas dalam-dalam. Bayangkan kamu sedang berada di sebuah tempat yang sejuk dan menenangkan. Kebun teh atau pegunungan misalnya. Lalu berikan sugesti pada dirimu sendiri bahwa segalanya akan berjalan dengan baik.
6. Mendengar Musik Favorit yang Menyenangkan
Musik terbukti mampu membantu kita mengelola emosi. Sebuah riset pernah menuliskan bahwa mendengarkan musik selama satu jam dalam sehari mampu membuat hari menjadi lebih baik dibanding tidak melakukannya.
7. Berendam di Air Hangat
Mengapa orang Jepang senang sekali berendam di pemandian air panas? Berendam di air hangat terbukti mampu menjadi media untuk melakukan introspeksi diri dan menganalisa tentang apa yang terjadi pada diri kita. Biasanya setelah berendam kita akan mampu membuat keputusan secara lebih baik.
 Sumber: Wittyfeed

0 komentar:

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: info@bdp.co.id

Tlp: (021) 5365 5163

Our Team CS