Hunian 68

07 December, 2013

Mendekor ala Orang Perancis, Anda Pun Bisa Menirunya!







Tidak perlu sampai ke kota Paris, Anda pasti sudah mampu membayangkan romantisnya jalan-jalan di kota tersebut. Gedung-gedung tua, jalanan paving blok, dan lampu-lampu cantiknya di sepanjang jalan pun mungkin sudah Anda saksikan lewat film, iklan, dan foto.

Lewat berbagai media, Anda sudah bisa mereka-reka nuansa yang ada di setiap toko, restoran, dan apartemen-apartemen mungil di sisi jalan. Kini, mungkinkah Anda meniru cara orang-orang Perancis mendekor dan membawa keindahan tersebut ke rumah Anda?

Tentu, jawabannya sangat mungkin. Kontributor Huffington Post, Jessica Cumberbatch Anderson memberikan beberapa pendekatan orang Perancis pada interior mereka. Simak berikut ini:

Barang tua

Pertama-tama, ingatlah bahwa semakin tua sebuah benda, semakin baik adanya. Hukum itu berlaku dalam dunia desain.

"Orang-orang menyebutnya good bones. Untuk kita, sekedar tradisi tua yang baik. Apa pun sebutannya, ada alasan bangunan-bangunan (tua) tersebut masih berdiri setelah bertahun-tahun dengan keindahan tempo dulu masih melekat padanya," ujar Anderson dalam artikelnya.

Dengan kata lain, jangan terburu-buru menganggap sesuatu yang sudah secara turun-temurun diwariskan dalam keluarga adalah hal yang kuno. Barang-barang tersebut bisa sesuatu yang besar, seperti rumah atau hal kecil seperti alat makan, teko, atau lemari. Alih-alih, ubah cara pandang Anda bahwa barang-barang tersebut adalah barang vintage yang bisa memberikan keindahan dalam rumah Anda.

Tangga

Kedua, ingat juga bahwa tangga bisa menjadi hal menarik. Apartemen-apartemen di Perancis menggunakan tangga sebagai akses dari satu lantai ke lantai lainnya. Penduduk New York pun, seperti dikutip dalam Huffington Post, mulai menggunakan tangga bagi apartemen-apartemennya dan mengurangi penggunaan elevator. Bagi Anda yang tinggal di rumah tapak, tentu tidak ada masalah dengan memberikan perhatian lebih pada tangga di rumah.

Sinar matahari

Keempat, biarkan sinar matahari dapat masuk dalam jumlah yang banyak ke dalam rumah atau apartemen Anda. Bayangkan sebuah apartemen Paris, lengkap dengan palet berwarna netral, jendela berukuran sangat besar, dan jumlah sinar matahari berlimpah.

Cobalah mendekor dengan lantai kayu, dinding berpanel berwarna putih, dan masukkan sofa dengan perpaduan antara warna putih dan urat kayu di rumah Anda. Sediakan juga furnitur dari kayu lain, seperti meja kopi. Jangan lupakan, hadirkan jendela berukuran besar untuk rumah Anda.

Tanaman

Kelima, bawa tanaman segar ke dalam dan di sekeliling rumah Anda. Anderson menggarisbawahi kecintaan orang-orang Perancis pada tanaman. Anda juga bisa melakukan hal yang sama dengan memajang tanaman-tanaman hijau di sekeliling rumah dan balkon rumah Anda.

Kurangi elektronik, hidupkan pewangi alami

Keenam, kurangi penggunaan alat-alat elektronik. Mulailah hari-hari Anda dengan secangkir kopi dan biarkan harumnya kopi menyebar di dalam rumah Anda setiap pagi. Tanpa perlu pewangi ruangan berharga mahal, Anda bisa menjalani pagi dengan menyenangkan sekaligus membuat rumah Anda harum.

Karakter

Delapan, rayakanlah karakter Anda. Anda tidak perlu menggunakan lantai kayu dan dinding berwarna putih jika Anda tidak menyukainya. Banggalah dengan furnitur yang Anda suka dan miliki. Meski tidak sempurna, karakter yang berbeda membuat hunian Anda lebih istimewa. Ya, persis seperti orang Perancis dengan apartemen mereka yang penuh karakter.

Kualitas

Ketiga, perhatikanlah kualitas. Hal ini tentu bisa diterjemahkan dalam berbagai hal, mulai hidangan makan malam hingga urusan mendekorasi rumah. Memberikan waktu dan perhatian lebih pada kualitas tentu tidak ada salahnya. Mengawali tradisi yang baik, seperti makan malam bersama keluarga dengan hidangan istimewa pun bisa membuat rumah lebih nyaman.

sumber: kompas.com

0 komentar:

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: info@bdp.co.id

Tlp: (021) 5365 5163

Our Team CS